KEGIATAN HARI KASIH SAYANG BERSAMA UNIT KEGIATAN MAHASISWA KATOLIK “BERBAGI KASIH UNTUK SIAPAPUN, KAPANPUN DAN DIMANAPUN”

Cinta menyatukan kita. Ada banyak cara untuk mengekspresikan rasa cinta kita itu kepada sesama. Memberikan hadiah, bunga, doa  atau ucapan cinta merupakan cara yang bisa digunakan.  Hari kasih sayang atau yang lebih gaul disebut sebagai  valentine day dapat digunakan sebagai moment untuk menunjukan ekspresi cinta itu. Walaupun sering  dirayakan bersama kekasih namun kali ini kami merayakan hari istimewa ini bersama keluarga Panti asuhan Bhakti Luhur.

Dengan mengusung tema “Berbagi Kasih Untuk Siapapun, Kapanpun dan Dimanapun”, kami keluarga besar UKM Katolik IIK Bhakti Wiyata bersama-sama bersilahturahmi  ke Panti asuhan tersebut pada tanggal 14 Februari 2020. Panti asuhan bhakti luhur ini menerima dan merawat adik-adik dengan  latar belakang kehidupan yang berbeda.

Saat kami mengunjungi panti asuhan tersebut, kami disambut dengan penuh kehangatan. Ada beberapa kegiatan yang kami lakukan. Diawali dengan doa bersama kami  melanjutkan acara dengan  bernyanyi, bermain dan makan bersama. Dan sebagai puncak acara kami memberikan sedikit rasa cinta dalam bentuk kado.

Mengakhiri dengan Doa bersama, kami berharap kegiatan ini bisa menghibur dan bisa menumbuhkan cinta dalam hati adik-adik.